Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Selasa, 21 Oktober 2014

Artikel Mengenai Wirausaha Perencanaan Perekrutan Tenaga Kerja Sumber Daya Manusia

Wirausahawan adalah orang yang melakukan aktivitas wirausaha dicirikan dengan pandai atau berbakat mengenali produk baru, menentukan cara produksi baru, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, memasarkannya, serta mengatur permodalan operasinya. Setiap operasi di perlukan pekerja yang mana untuk di pekerjakan di sebuah wirausahawan melakukan operasinya . Untuk itu di perlukan SDM yang memadai sesuai dengan apa yang di butuhkan, proses rekruitmen ini yang akan menemukan beberapa orang yang akan bekerja.

Apa itu rekruitmen ?


Rekrutmen adalah serangkaian aktivitas mencari dan memikat pelamar kerja dengan motivasi keahlian dan pengetahuan yang di perlukan guna menutupi kekurangan yang diidentifikasi dalam perencanaan kepegaawaian. Salah satu kunci utama dalam menciptakan SDM yang professional terletak pada proses rekruitmen,seleksi, training dan development calon tenaga kerja. Dalam ogganisasi rekrutmen ini menjadi salah satu proses yang penting dalam menentukan baik tidaknya pelamar yang akan melamar pada oganisasi tersebut.

Berikut alur perencanaan  dan perekrutan tenaga kerja :
Membuat jangka waktu kontrak kerja dengan karyawan tetap dengan karwanan non-tetap. Ini sangat penting, karena sebelum menjadi karyawan tetap, maka wirausahawan harus memberikan pelatihan-pelatihan khusus, agar  tidak merugikan perusahaan.

Prosedur perekrutan yang mampu memberikan informasi mengenai pelamar yang memiliki potensi dan kemampuan yang sesuai dengan kriteria yang diinginkan oleh perusahaan.

Menyimpan dan menangani data pelamar yang tidak sesuai untuk suatu lowongan pekerjaan pada saat tertentu, namun memungkinkan untuk ditempatkan pada lowongan pekerjaan lainnya di masa yang akan datang.

Alur Proses wirausaha perusahaan
Proses-proses yang terdapat di sistem Manajemen Perekrutan mulai dari perencanaan kebutuhan tenaga kerja hingga penerimaan karyawan baru adalah sebagai berikut:

1. Alur Proses Manajemen Perekrutan
Proses bisnis Manajemen Perekrutan menjelaskan mengenai proses pemenuhan kebutuhan tenaga kerja, mulai dari perencanaan kebutuhan tenaga kerja (man power planning), pendataan dan penyeleksian pelamar hingga penempatan kandidat tersebut ke unit yang membutuhkan.

2. Pendataan pelamar meliputi data pelamar (personal data), data aplikasi (application data), data tambahan/additional data (pendidikan/education, riwayat pekerjaan/work experiences, kualifikasi/qualification, dan lain-lain) hingga penilaian (appraisal) pelamar.

3. Proses-proses dalam recruitment management terdiri atas:
• Perencanaan kebutuhan tenaga kerja untuk suatu periode tertentu.
• Pembuatan lowongan kerja.
• Seleksi pelamar eksternal.
• Perpanjangan kontrak karyawan non-tetap.

• Seleksi pelamar internal.